HEADLINEKOTA.COM – Bupati Bogor, Rudy Susmanto. membuka acara “Gebyar Administrasi Kependudukan” tahun 2025. di gedung tegar beriman, Cibinong, pada Selasa, 27/5/25. Sekaligus Peresmian Gerai Pelayanan Publik (GPP) Wilayah Bogor Barat.
Dalam sambutannya, bupati bogor, mendorong agar dilakukan percepatan inovasi layanan adminduk di seluruh wilayah sinergi lintas instansi yang terbangun dalam mendekatkan layanan kepada masyarakat. Gebyar Adminduk ini bukan hanya soal pelayanan dokumen kependudukan, tapi juga bentuk kolaborasi dan inovasi nyata membangun Kabupaten Bogor.
Bupati menjelaskan bahwa hak dasar masyarakat dalam kehidupan berbangsa dan bernegara adalah memiliki dokumen kependudukan seperti KTP dan KK. Namun, ia mengakui, luasnya wilayah Kabupaten Bogor yang meliputi 40 kecamatan, 416 desa, dan 19 kelurahan masih menjadi tantangan besar dalam menjangkau seluruh lapisan masyarakat.
PEMKAB BOGOR, KOMITMEN TAMBAH LAYANAN CETAK KTP. 40. KECAMATAN
Tahun 2025, kami berkomitmen menambah layanan cetak KTP di 40 kecamatan pentingnya pemerataan layanan, terutama bagi warga yang tinggal di daerah perbatasan, yang selama ini harus menempuh jarak jauh ke Cibinong untuk mengakses layanan Adminduk. Bupati meminta dukungan penuh dari Dirjen Dukcapil Kementerian Dalam Negeri dan jajaran provinsi.
“Mohon kuota blanko KTP dan KK kami ditambah, jangan sampai saat kami ingin jemput bola, ketersediaannya justru jadi kendala,” ucapnya.
Rudy juga menyampaikan apresiasi atas peluncuran Sistem Layanan Online Kependudukan (Siloka) dan pelaksanaan pelayanan adminduk di 435 kantor desa dan kelurahan melalui jaringan pelayanan terintegrasi.
Kemudian peresmian Gerai Pelayanan Publik (GPP) di Gedung E RSUD Leuwiliang juga menjadi momen penting yang menandai perluasan akses layanan ke masyarakat di wilayah barat. Ia menargetkan pembentukan GPP di seluruh wilayah strategis Bogor, meliputi Bogor Barat, Timur, Tengah, Utara, dan Selatan.
“Pemerintah wajib hadir dan menjemput bola. Tidak hanya memperbanyak titik layanan, tapi juga memastikan seluruh masyarakat dilayani dengan baik,” tandas Rudy.
Selanjutnya, Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Ditjen Dukcapil) Kementerian Dalam Negeri RI, Teguh Setyabudi berharap, semangat pelayanan dan kolaborasi lintas instansi terus dijaga dan ditingkatkan.
“Kami di pusat siap memberikan dukungan penuh, dan saya minta jajaran Dukcapil Kabupaten Bogor semakin solid dan proaktif,” ujar Teguh.
Teguh mengungkapkan, Kabupaten Bogor merupakan daerah dengan jumlah penduduk terbanyak se-Indonesia, yakni mencapai 5,89 juta jiwa per Desember 2024, bahkan melebihi beberapa provinsi di luar Jawa. Dengan wilayah yang sangat luas, ia menekankan perlunya inovasi berkelanjutan dalam pelayanan kependudukan.
“Kalau kita bisa selesaikan masalah Adminduk di Kabupaten Bogor dan Jawa Barat, itu berarti kita telah menyelesaikan hampir 18% dari masalah Adminduk secara nasional,” ungkapnya. ( NH.a**)
Tags: 2025, Adminduk, Gebyar, pelayanan, Pemkab Bogor, publik, tingkatkan
Baca Juga
-
13 Mei 2024
Pilihan Mobil Irit BBM Harga 80 Jutaan Lebih dari Agia dan Ayla
-
27 Mei 2024
Pesilat Muda Kabupaten Bogor Siap Ukir Prestasi di Kejurnas Silat 2024 Banjarmasin
-
3 Januari 2024
Gegap gempita konser musik musisi mancanegara 2024
-
22 April 2025
Mahkota Binokasih Simbol Kebangkitan Bumi Tegar Beriman
-
3 Juli 2024
Gebrakan Baru! Pemkab Bogor dan Kementerian PUPR Siapkan Kawasan Wisata Puncak Lebih Nyaman
-
27 Januari 2024
Banjir Terjadi di Sejumlah Wilayah Jakarta, 4 RT dan 2 Ruas Jalan Tergenang Air
Rekomendasi lainnya
-
22 April 2025
Nama Tokoh Pahlawan Nasional Resmi Menjadi Nama Ruas jalan Di Kabupaten Bogor
-
13 Mei 2024
Dishub DKI Bentuk Tim Gabungan Penertiban Juru Parkir Liar di Jakarta
-
6 Februari 2025
Kepala Dispora siap Dobrak Atlet Bertalenta Menuju GO Mancanegara
-
22 Januari 2025
Pemkab Gowa Studi Tiru ke Diskominfo Pemkab Bogor
-
13 Juni 2024
Tim Panahan Indonesia Siap Menantang di Final World Quota Tournament untuk Tiket Olimpiade Paris 2024
-
21 Januari 2025
Pemkab Bogor dan BPTJ Bahas Sistem Angkutan Umum Massal